Kini Harus Kusadari, bahwa:
1. Penyakit dari LIDAH adalah DUSTA;
2. Penyakit dari HATI adalah MUNAFIK;
3. Penyakit dari AMAL /Semua perbuatan Baik adalah RIYA;
4. Penyakit dari MATA adalah KHIANAT.
Coba jika tengok ke dalam diri kita sendiri bahwa sering kita telah menjalani keseharian itu baik sadar atau tidak sadar seperti....
1. LIDAH setiap kali lidah berucap, banyak sekali kebohongan yang keluar dari lidah ini hanya sekedar ingin dipercaya atau sekedar menutupi kebohongan dengan kebohongan. (Dusta)2. HATI sangat naif sekali, lain dibibir lain pula dihati, berkata tanpa ada bukti. Dari hal tersebut sangat jelas kemunafikannya.
3. AMAL setiap kali beramal dihadapan orang lain tentu sebagus-bagusnya agar menjadi panutan (Riya), beda jika beramal sendiri tidak ada orang lain yang melihatnya dibuat secepat2nya agar cepat selesai.
4. MATA Tidak menyadari dengan umur yang semakin menua, masih saja suka memandang sesuatu yang diharamkan (Khianat)
Karenanya Yang harus ada didalam hati kita adalah Sadarlah, bahwa agar terhindar dari dustanya lidah, agar hati tidak munafik, agar amal tidak riya', agar melihat tidak khianat, maka hati ini harus selalu berdzikir sepanjang waktu ketika sedang melakukan apapun. La Ilaha Illa Allah dan Allah Maha Tau.... (hanida)